Arfianingrum Pujiastuti Diterbitkan 3 November 2022

Menyimak Restoran KFC & McDonald’s Pertama Di Indonesia 

Restoran waralaba yang disalin rupa dan ada dimana-mana, nyatanya memiliki nilai keunikan, di antaranya dari sisi sejarah. Hal tersebut diungkap oleh @letsgomang di akun Instagram-nya. Menurutnya terdapat KFC Classic yang terdapat di Taman Melawai.

KFC tersebut merupakan gerai KFC pertama yang hadir di Indonesia pada tahun 1979. Interior dan eksteriornya terasa begitu vintage. KFC Classic menjual menu-menu spesial, di antaranya pukis.

KFC Classic tersebut tepatnya berada di Jalan Melawai Raya Nomor 4, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12160. Transportasi publik yang digunakan untuk sampai ke sana, yakni MRT (turun di stasiun Blok M) atau Transjakarta (turun di halte Blok M) lalu jalan sedikit ke Taman Melawai.

Masih terkait lapis sejarah restoran waralaba, tentu teringat dengan McDonald’s Thamrin yang berada di Sarinah. Melihat ke belakang, McDonald’s Thamrin menutup gerainya secara permanen pada Minggu, 10 Mei 2020.

Hal yang sempat viral kala itu. Banyaknya kenangan sebagian masyarakat urban membuat prosesi penutupan restoran ini ramai dikunjungi. Meskipun kala itu kasus Covid-19 membuat sejumlah pembatasan pergerakan dan sejumlah larangan membuat kerumunan.

Seperti dilansir CNBC Indonesia, McDonald’s pertama kali dibuka di Sarinah Thamrin pada 14 Februari 1991 dan menjadi restoran McDonald’s pertama di Indonesia. Sempat meninggalkan Sarinah Thamrin pada tahun 2009, McDonald’s berhasil kembali lagi ke Sarinah Thamrin pada tahun 2011 melalui proses tender.