Arifin Diterbitkan 11 January 2023

Apa Mimpi Anda Sewaktu Kecil Dulu? 

Marchella FP adalah penulis buku “Generasi 90an” dan “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)”. Namun siapa sangka, sebelumnya Marchella adalah mahasiswi jurusan desain komunikasi visual yang terseok-seok dan tidak sengaja melahirkan buku “Generasi 90an” sebagai karya dari hasil tugas akhir. Buku tersebut merangkum memori kuat akan momen-momen keemasan generasi anak tahun 90an yang dibalut dengan gaya yang khas dan visual menarik.

Bukan, ini bukan tentang buku “Generasi 90an”, melainkan tentang salah satu ide tugas akhir dari Marchella yakni Pencatatan Mimpi.

“Kayak mimpi yang mau aku tanyakan ke orang dewasa. Mimpi apa yang pernah dia lakukan waktu kecil. Kadang kita lupa, terus harapannya, semangatnya menurun, apinya hilang, dulu tuh pengin apa ya,” ujar Marchella pada acara Beginu.

Hal tersebut menurut hemat saya menarik untuk diperbincangkan. Jika ada Pencatatan Mimpi, mimpi dan cita-cita apa yang Anda miliki sewaktu kecil? Apakah hal tersebut sejalan dengan yang Anda lakukan dalam konteks kekinian?

Dalam hidup ini terdapat pilihan demi pilihan. Mungkin mimpi masa kecil itu kini sedang Anda jalani. Mungkin masa kecil itu ketika sekarang dipandang sudah tidak relevan lagi dengan diri. Mungkin juga mimpi masa kecil itu Anda “relakan”, Anda “kubur”, dikarenakan keadaan ataupun pilihan hidup yang ada.

Dalam waktu terdapat opportunity cost, apakah Anda masih bertekad untuk menggunakan jam demi jam di hari demi hari untuk mengejar mimpi tersebut? Atau ya sudahlah, toh ketika di masa dewasa dan kebutuhan kekinian, terdapat mimpi-mimpi, kebutuhan-kebutuhan yang sifatnya sekarang dan untuk masa yang akan datang.

Di sisi lain mimpi masa kecil bisa jadi sudah tidak kompatibel dan relevan dengan zaman. Seperti kita ketahui bersama, beberapa profesi tergerus oleh teknologi, penggunaan mesin, dan sebagainya. Pun begitu dengan bermunculannya profesi-profesi baru buah dari kemajuan teknologi.

Maka jika didata Pencatatan Mimpi generasi 90an, 2000an, 2010an, 2020an – kita bisa jadi menemukan beberapa irisan yang sama maupun keinginan mimpi yang berbeda. Bagi Anda yang generasi 90an di tahun 2023 tentu pada beberapa bagian melakukan adaptasi, modifikasi, baik itu karena kodrat alam maupun kodrat zaman. Pun begitu dengan mimpi-mimpi yang ada, bisa jadi telah mengalami adaptasi, modifikasi.

Yang jelas mari jalani kekinian dengan semangat dan tetaplah memiliki mimpi-mimpi yang baik.