Carian
Alam Terkembang Menjadi Guru
April 10, 2023 Arifin

Alam terkembang menjadi guru, begitulah kalimat bijak bestari itu. Dari alam, kita dapat belajar banyak hal. Maka senantiasa upayakan koneksi dengan alam. Seperti pada lirik lagu Lihatlah Lebih Dekat.

Mengapa bintang bersinar?

Mengapa air mengalir?

Mengapa dunia berputar?

Lihat segalanya lebih dekat

Dan kau akan mengerti

Ada rasa ingin tahu, dari berbagai benda alam, fenomena alam. Maka berbagai fenomena alam, menarik adanya untuk ditelaah, disaksikan langsung, serta lebih mengena. Seperti misalnya pada gerhana matahari (tentu dengan menggunakan kaidah keilmuan agar kesehatan mata tetap terjaga). Ataupun pada gerhana bulan, dimana sejumlah teropong bintang, wahana antariksa, dikunjungi sejumlah orang.

Alam terkembang menjadi guru, maka suara alami dapat menghadirkan ketenangan, kedamaian, serta pertanda sehatnya ekosistem. Maka ketika berwisata, healing, ke alam terbuka, salah satu faktor yang mendukungnya yakni suara alami yang terdengar di telinga.

Kicau burung, suara deburan ombak, suara angin pantai – merupakan bentang suara alami yang dapat memulihkan, mengisi tenaga, menginspirasi.

Percayalah bahwa alam pun berbahasa. Maka ketika gunung api akan meletus, migrasi binatang dapat menjadi sinyalemen. Pun begitu dengan sejumlah fenomena seperti pemanasan global yang berdampak pada alam. Alam telah memberi kode. Maka kesadaran sejumlah jenama pun bermunculan, seperti dari bahan baku yang mereka pilih, memperhitungkan dampak sampahnya, kesemua itu merupakan upaya lestari dan mesra dengan alam.

Komen