Anda pecinta ikan? Bertempat di Lapangan Banteng, bertajuk ‘Ikan untuk Generasi Emas’ dapat menjadi tujuan melancong. Ada apa saja di event yang dihelat 19-21 November 2023 tersebut? Terdapat kuliner serba ikan, bagi ikan gratis, talkshow dan story telling, demo masak ikan, expo produk ikan nusantara dan pasar ikan murah.
Berbincang tentang ikan, serupa tapi tak sama, dapat dijumpai pada ikan tuna, cakalang, dan tongkol. Walau berbeda, ketiga ikan tersebut punya gizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Lalu, apa sajakah perbedaan antara ikan tuna, cakalang, dan tongkol?
Dari segi warna, tuna memiliki warna perak terang, ukuran tubuhnya besar, bisa mencapai 350 kg dengan tekstur yang halus dan lembut. Sementara cakalang berwana perak yang gelap dan ada garis-garis hitam jelas, ukuran tubunnya sedang dan teksturnya sedikit lembut. Terakhir tongkol, warnanya perak semu kebiruan dan ada garis-garis hitam tipis, ukuran tubuhnya kecil dan langsing serta teksturnya lebih kasar.
Memfokuskan pada tuna, berbagai olahan ikan tuna dapat dicoba dan dinikmati. Terdapat beragam jenis produk ikan tuna, di antaranya tuna sashimi utuh segar, fillet tuna beku, tuna pouch, tepung tuna beku, tahu tuna, bakso tuna, burger tuna, tuna kaleng, tuna segar, risol tuna, pizza tuna, balado tuna kaleng, dan sebagainya.
Mungkin Anda masih penasaran perihal mitos atau fakta tentang tuna kaleng. Maka berikut sejumlah fakta tentang tuna kaleng. Proses pengawetan tuna kaleng menggunakan proses sterilisasi dengan panas sehingga aman dari bakteri dalam jangka waktu tertentu.
Fakta lainnya, tuna dalam kemasan kaleng sudah siap dikonsumsi karena sudah dimasak saat proses pengolahan. Lalu, fakta lainnya tuna dalam kemasan kaleng terbuat dari bahan baku ikan segar dan terjamin proses pengolahannya.
Sumber: Kementerian Kelautan dan Perikanan RI